Senin, Juni 30, 2008

SEPANYOL Jawara EURO 2008

Fantastis!

Hanya kata itu yang pantas diucapkan setelah melihat kiprah tim matador di Euro kali ini. Enam pertandingan dilewati dengan sempurna tanpa pernah kalah maupun seri. Enam pertandingan dilakoni dengan permainan yang agresif dan stabil.

Sempurnanya permainan menyerang yang diperagakan SEPANYOL seakan menghapus kenangan buruk pada perhelatan Piala Eropa 2004 dan Piala Dunia 2006, dimana permainan bertahan nan membosankan menjadi pemenang disana. Saat Piala Eropa 2004, Rehhagel's Wall berhasil mengantarkan Yunani menjadi kampiun. Dan pada Piala Dunia 2006, Catenaccio ala Italiano berhasil mengantarkan negeri Spaghetti itu menjadi juara.

Akhirnya, seperti kata Fernando Torres, keadilan pun tercipta karena tim yang memeragakan permainan terbaik keluar menjadi pemenang.

Wilujeng kanggo SEPANYOL!

Minggu, Juni 29, 2008

I'm BACK

Wah, ga kerasa udah ampir setaun ga buka ni blog. Banyak cerita yang sebenernya ingin di tulis disini. Tapi apa daya, kemalasan yang amat sangat hebat mendera.

Hampir setaun sayah kerja di perusahaan yg sekarang. Kenapa ya perasaan ini belum tentram juga. Padahal semua yang dipengenin dulu udah ampir semua tercapai. Status permanen, deket ama Bandung, gaji lumayan, dan ngerasain kerja kantoran meski ga full time di kantor. Tapi perasaan masih ada yang kurang.

Perasaan ini kembali hadir. Perasaan seperti saat masih di perusahaan yang dulu. Perasaan ketidaknyamanan dalam bekerja. Kenapa ya?

Terkadang ada perasaan menyesal pernah meninggalkan apa yang pernah dimiliki saat kerja di perusahaan dulu. Suasana kerja yang super santai sekaligus super sibuk. Partner kerja yang sama-sama muda dan nyambung kalo ngobrol. Dan yang terpenting suasana alam yang sangat nyaman. Tapi sayah sudah menentukan pilihan ini, dan sayah sudah berjanji tidak akan menyesali pilihan ini.

Sudah setahun lebih sayah meninggalkan Manado. Sudah setahun lebih sayah berpisah sama orang-orang yang pernah bekerja sama di kerjaan sayah yang pertama itu. Terkadang sayah ingin kembali bekerjasama dengan mereka semua. Tapi itu hanyalah impian yang tak mungkin terealisasi.

We were great team on that days.
Miss you all.
Hope you all will be success wherever you are now.